Iklan

Iklan

,

Iklan

Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela Beri Kuliah Umum di Unila

, 3/21/2025 WIB

 

Bandar Lampung, 20 Maret 2025 – Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela, memberikan kuliah umum (stadium general) di hadapan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEM Universitas) dan Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Universitas Lampung (Unila). Acara ini berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Unila, Bandar Lampung, pada Kamis (20/3/2025).


Kuliah umum ini bertepatan dengan pelantikan Pengurus BEM UKBM Unila Periode 2025. Dalam kesempatan tersebut, Wagub Jihan mengajak seluruh civitas akademika Unila, khususnya mahasiswa, untuk berperan aktif dalam mendukung pembangunan di Provinsi Lampung.


Mengangkat tema "Empowering Youth Leaders: Membentuk Generasi Unggul dan Berdaya Saing Global untuk Indonesia Emas 2045", Wagub Jihan menekankan pentingnya peran generasi muda dalam mewujudkan visi “Bersama Lampung Maju Indonesia Emas”.


"Kita membutuhkan anak muda yang siap bersaing di tingkat global. Mahasiswa sebagai agen perubahan harus memiliki visi besar dan kontribusi nyata bagi daerah dan negara," ujar Jihan dalam pidatonya.


Acara ini mendapat sambutan positif dari mahasiswa dan akademisi Unila, yang berharap kolaborasi antara pemerintah dan perguruan tinggi terus terjalin demi kemajuan Lampung dan Indonesia.


(Red)